Sabtu, 09 September 2017

Pekan Perkenalan 2017

Setiap tahun ajaran baru Pondok Modern Baitussalam selalu mengadakan kegiatan pengenalan sekolah. kegiatan ini dilaksanakan dengan penuh suka cita dan kegembiraan, jauh dari hal-hal yang menakutkan ataupun kekerasan. semua kegiatan bersifak positif dan edukatif, sehingga moment perkan perkenalan selalu dinanti-nantikan oleh setiap santri yang terlibat didalamnya.
Pekan perkenalan di Pondok Modern Baitussalam tidak dikhususkan bagi santri baru, akan tetapi ditujukan bagi semua orang yang berkecimpung langsung di pesantren; santri baru, santri lama, para guru dan pegawai. oleh karenanya Pondok Modern menggunakan kata perpeloncoan yaitu peremajaan kembali, karena memang dalam acara ini selain mengenalkan pondok kepada santri baru juga merupakan peremajaan kembali pemahaman tentang pondok dari santri lama dan guru.
kegiatan pekan perkenalan di Pondok Modern Baitussalam diawali dengan Demontrasi Bahasa dan Kesenian Nusantara dilanjutkan Porseni, Kemudian Apel Tahunan yang dilanjutkan dengan kuliah umum, dan diakhiri dengan pentas Panggung Gembira.










Rabu, 19 Juli 2017

Pembukaan Tahun Ajaran 2017/2018




Pada Rabu tanggal 12 Juli 2017 di Pondok Modern Baitussalam Simalungun Sumatera Utara dilaksanakan Upacara Pembukaan Tahun Ajaran Baru 2017/2018.
Dalam sambutannya Pimpinan Pondok Modern Baitussalam mengingatkan kembali para santri tentang tujuan mereka, yaitu ibadah "Tholabul Ilmi".
Karena Tholabul Ilmi adalah ibadah, maka sama dengan ibadah yang lain, ada syarat dan rukunnya, juga ada yang membatalkannya. oleh karen itu jangan terlena sehingga tanpa sengaja telah membatalkan ibadah.

Jumat, 16 Juni 2017

Khataman Santri KMI 2017

Pada tanggal 18 Mei 2017 Pondok Modern Baitussalam mengadakan kegitan Khataman Santri Kelas 6 KMI. Pada tahun ini santri yang duwisuda berjumlah 12 santri/wati
1. Afrizal Damanik
2. Dede Tri Andika
3. Indra Surya Sukma
4. Bunga Ramadhina
5. Cindy Cintya Cahya
6. Dinda Mufti Hanifi
7. Rieke
8. Risky Khairani
9. Robiah Hadawiyah
10. Rohani Sitorus Pane
11. Nurul Sahkila
12. Sindy Ayu











Rihlah Tarbawiyah Iqtishodiyah

Pada tanggal 1 s/d 4 Mei 2017 Pondok Modern Baitussalam mengadakan kegiatan Rihlah Tarbawiyah Iqtishodiyaah untuk kelas 6 KMI. Rihlah Tarbawiyah Iqtishodiyah adalah salah satu program pendidikan di pondon modern baitussalam yang bertujuan untuk membentuk mental dan kepribadian santri. dalam kegiatan ini santri dididik untuk menjadi manusia manusia yang mandiri yang peka terhadap lingkungan dan dapat mengambil sikap yang tepat serta berperan dalam kehidupan bermasyarakat.
dengan Rihlah Tarbawiyah Iqtishodiah santri membuka jendela diri dan memperluas wawasan, sehingga dapat melihat bahwa kesempatan dan lapangan perjuangan masih sangat banyak.

Pengarahan dan Pembukaan Rihlah


Mengunjungi Peternakan Puyuh

Mengunjungi Bakkery


Mengunjungi Pembuatan Kripik pisan dan stik pedas


Mengunjungi Budidaya Jamur


Mengunjungi Peternakan bebek


Mengunjungi Pembuatan Roti Kacang

Rabu, 24 Mei 2017

Amaliyah Tadris 2017

KMI Pondok Modern Baitussalam yang merupakan tempat penyemaian guru - guru agama Islam, selalu berusahan untuk mempersiapkan santri kelas enam menjadi pengajar dan penyebar agama islam yang berkwalitas, oleh karenanya setiap santri kelas 6 KMI wajib mengikuti amaliyah tadris, yang merupakan sarana praktek mengajar dan evaluasi kegiatan belajar mengajar, sebelum mereka betul-betul terjun dalam kegiatan mengajar yang sesungguhnya.
dalam kegiatan ini para santri belajar belajar mempersiapkan materi, langkah-langkah mengajar serta mengoreksikannya kepembimbing, kemudian para santri saling mengoreksi kesalahan dan kekurangan kawannya, sehingga diharapkan mereka bisa menjadi pribadi yang terbuka dapat menerima kritik dan saran dari orang lain selain itu mereka juga dapat mengkritik dengan menunjukkan kesalahan dan jalan yang seharusnya dilalui.
dengan amaliyah ini kita harapkan santri dapat memiliki kwalitas dan kepribadian yang unggul.
Amaliyah Tadris Ini dimulai dengan taujihad pada tanggal 15-16, dan pelaksanaannya pada tanggal 22-29 April 2017 dengan jumlah peserta 3 santri dan 9 santriwati.

Peserta Amaliyah Tadris 2017

Proses Amaliyah

Para Muntaqid

Proses Naqd Tadris

Senin, 08 Mei 2017

Isro' Mi'roj

Pada tanggal 24 April 2017 lalu Pondok Modern Baitussalam mengadakan peringatan Isro' dan Mi'roj Nabi Muhammad SAW, hal ini guna mengingatkan betapa pentingnya kedudukan sholah dalam kehidupan seorang muslim, karena perintah sholat diterima langsung oleh Nabi Muhammad dari Allah SWT, tanpa melalui perantara dan Nabi Muhammad langsung bermuwajjah dengan Allah SWT.
Dalam peringatan ini Pondok Modern Baitussalam mengadakan lomba tahfidz qur'an. diharapkan agar santri-santriwati lebih termotivasi lagi untuk menghafal dan mendalami al-qur'an.

















Sabtu, 29 April 2017

Perkemahan Kamis Jum'at Sabtu

Dalam pramuka santri dididik untuk mandiri dan siap memimpin dan dipimpin. Dengan demikian diharapkan setelah meyelesaikan pendidikannya di pesantren para santri menjadi kader-kader umat yang tangguh.
Pada 6 - 8 April 2017 diselenggarakan perkemahan Kamis Jum'at dan sabtu, untuk menunjang pendidikan kemandirian dan kepemimpinan.

 Upacara Pemberangkatan
 Upacara Pemberangkatan
 Keberangkatan
Keberangkatan

Selasa, 11 April 2017

Lomba Pidato 3 Bahasa

Lomba Pidato dalam tiga bahasa adalah salah satu kegiatan dan sarana untuk meningkatkan kemampuan santri dalam berbahasa asing. selain itu sebagai ajang pendidikan kepemimpinan santri.karena semua kepanitiaan ditangani oleh santri.
Pada lomba pidato 3 bahasa kali ini sebagai panitia santri kelas V, dan pesertanya mulai dari kelas I sampai kelas IV.
dan acara ini untuk kali pertamanya diadakan diluar ruangan dan lebih meriah pada 28 Maret 2017

Sambutan Bapak Pimpinan PM Baitussalam